-->

GAGAL MEWUJUDKAN CITA-CITA, HARUS BERSEDIH..? ATAU LANJUTKAN HIDUP..?

GAGAL MEWUJUDKAN CITA-CITA 
HARUS BERSEDIH..? ATAU LANJUTKAN HIDUP..?



Tak terasa semua sudah berjalan begitu lama, yang dulu aku merasa kalau semua  ini adalah sebuah kesalahan dan bukan merupakan  jalan yang aku pilih. Namun kini perlahan semua telah berubah dan akupun mulai menikmati ritme yang Allah berikan di petualanganku menapaki dunia ini. Tak ada daya bagi setiap manusia untuk mentukan jalan mereka sendiri.

Walaupun dulu aku pernah berusaha dan berjuang sekuat mungkin untuk menetukan arah jalan yang aku inginkan, namun pada kenyataannya semunya tidak ssuai harapan semua menjadi tak sesuai dengan apa yang telah aku perjuangkan dulu. Sempat prustasi iya, malah sangat, tapi apalah daya aku hanya seorang aktor yang hanya harus memainkan sebuah peran dalam sekenario yang telah ditulis dan tanpa mampu melakukan improvisasi.

Kenyataan itu pahit, tapi kita harus yakin hal itu akan terasa manis pada waktunya.
Dan jangan tanya kapan waktu itu akan tiba, Jalani dan nikmati saja proses yang telah disediakan. Bukan hal yang sulit menikmati jalan yang memang sudah disediakan buat kita, walaupun itu sangat jauh melenceng dari zona aman yang kita geluti beberapa tahun belakangan.

Jauh memutar kembali memori masa lalu yang lagi dan lagi menummbuhkan luka lama, Cita-cita yang dulu dimasa kecil selalu terucap " Mamah aku mau jadi ini, itu, dan sbagainya" kini tiba-tiba hilang entah kemana bagiakan debu terterpa angin. Mama yang dulu selalu membuat kita senang dengan kata-kata manisnya dan berkata " Iya nak semoga kamu menjadi apa yang kamu cita-itakan kelak". Itu selalu hadir dan seakan-akan mengiris-iris hatiku.

Semua luka yang tercipa akibat cita-cita yang tak tersampaikan akan selalu ada, namun semua itu bukan berarti menjadi sebuah tembok penghalang bagiku untuk melanjutkan hidup dan kembali menumbuhkan harapan-harapan lain atau cita-cita lain. Itu bukan sebuah pelarian namun itu adalah sbuah Opsi yang man hal itu harus diambil jika opsi pertama tidak berhasil kita pecahkan.

Dan buktinya opsi kedua bukanlah ssuatu yang buruk buktinya sekarang aku lebih menikmati apa yang aku jalani sekarang. menjadi diriku sendiri tanpa peduli luka itu lagi. Walaupun  luka itu tidak mungkin dan tidak akan pernah mampu aku smbuhkan.

Memperjuangan sisa-sisa hidup yang entah mungkin akan segera berakhir, tidak ada waktu itu mengulangi waktu, tidak ada wkatu untuk menyesali semua itu. Apa yang terjadi sekarang ini jalani dan nikmati itulah yang bisa saya lakukan sekarang ini.

Semua itu bukan bentuk dari sebuah keputus asaan namun itu adalah bentuk dari menerima segala sesuatunya dengan sepenuh hati. dan semua itu bukan tanpa alasan, karena luka hanyalah sebuah keegoisan belaka. Berlarut-larut didalammnya tidak akan merubah apa-apa dan malah hanya akan merusak masa depan yang sebelum kita memikirkannya,  oarangtua kita sudah lebih memikirkan dan menyiapakan segala sesuatunya untuk mewujudkan cita-cita yang kita idam-idamkan. Sesuai dengan cita-cita atau tidak yang orang tua kita inginkan hanyalah menjadikan kita sukses. Cara apa yang kita tempuh beliau selalu mendukung. Dan jika kita terlalu berlarut-larut dalam sebuah keterpurukan dan kesedihan  bukankah hal itu akan memberikan dampak yang buruk kepada kedua orangtua kita, yang mana sudah mencurahkan segalanya buat masa depan dan cita-cita kita.

Melanjutkan hidup dengan apa yang kita dapat sekarang atau malah terus berlalut-larut dalam keterpurukan yang akan menjadikan kita seorang yang pengecut, tidak berani keluar dari zona nyaman. menjalani kehidupan tidak bicara seputar diri kita saja melainkan melibatkan banyak pihak diantaranya ; orang tua dan keluarga kita. Yang jadi pertanyaanya sekarang adalah apakah mereka tidajk akan khwatir melihat kondisi kita  yang terus-merus terpuruk daklam kegagalan..?, tentu saja jawabanya mereka akan khawatir bahkan sangat khawatir dan kita simpulkan bersama tentunya kita
" KITA HARUS TERUS MELANJUTKAN HIDUP DEGAN APA YANG KITA DAPAT SEKARANG  "

Jadi seharusnya kita besyukur dengan apa yang kita jalani sekarang, terus bersyukur dan berdo'a saja semoga ini adalah memang yang terbaik buat kita.
Semangat terus dan ingat satu hal " Usaha keras yang kita lakukan tidak akan menghianati kita"
Terimakasih sekian dulu postingan kali ini semoga memberikan manfaat dan yang pastinya memotivasi buat kita semua kalau hidup  yang kita jalani ini tidak hanya milik kita saja. Bagi teman-teman yang senasib dengan saya jangan putus asa ya. jalani hidup dengan lapang dada. Karena Allah memperhatikan kita lebih buat kita. Bye bye

By : Muhammad Jailani ( Bang jahe)


GAGAL MEWUJUDKAN CITA-CITA, HARUS BERSEDIH..? ATAU LANJUTKAN HIDUP..?